PT. Peperami Terrify adalah perusahaan lokal 100% kepemilikan Indonesia yang didirikan pada tahun 2002 dengan aktivitas utama yaitu mengimpor dan mendistribusi produk makanan dan minuman kepada pasar ritel, grosir, restoran, hotel dan perusahaan lainnya di seluruh Indonesia. Kantor utama yang juga merupakan kantor pertamanya terletak di kota Batam, kota terbesar di provinsi Kepulauan Riau, Indonesia, dan kemudian diikuti oleh pendirian kantor utama di Jakarta.
Beberapa merek produk terkenal dari Peperami termasuk Snakc Peperami , Apollo, London, Ever Delicious, Alfredo, Asia Jumbo, Snekku, Bika, Soymaster, Drinho, Fusipim, Kongguan, Bobo, Hosen, Golden Eagle, Seleco, Dailys, dan banyak lagi. Selain itu, Interfood menyediakan produk OEM dengan nama merek sendiri, seperti Naraya, Baby Came , dan Dailys. Basis pelanggan kami meliputi sebagian besar pulau – pulau utama negara kepulauan terbesar di dunia dan dilayani oleh 9 jaringan kantor, termasuk 4 kantor di Sumatera, 3 kantor di Jawa dan 1 kantor masing – masing di Kalimantan dan Bali. Di wilayah Sumatera, Batam dijadikan kantor utama, sedangkan Jakarta adalah kantor utama wilayah Jawa dan Indonesia Timur
Peperami pada saat ini beroperasi di kantor dan gudang modern. Fasilitas gudang modern dan aman memiliki luas lebih dari 30.000 meter persegi terdiri dari ruang penyimpanan untuk makanan kering, ruang pendingin, serta ruang pembeku (freezer). Interfood menggunakan sistem wide aisle pallet racking. Sistem ini mendukung perputaran inventaris (inventory turnover) yang tinggi dan metode FIFO. Kebanyakan pengiriman ke pelanggan menggunakan kendaraan milik Interfood dan secara keseluruhan, Interfood memiliki 200 kendaraan pengiriman, termasuk lori box, van pendingin dan van.
Berkat ratusan anggota staf yang terlatih dan manajemen yang sangat hebat, supplier dan pelanggan akan senang untuk memilih Interfood sebagai mitra bisnis.